Ancol Bangun Pasar Ikan


Senin, 12 Mei 2008 | 00:38 WIBJakarta, Kompas – PT Pembangunan Jaya Ancol sedang membangun pasar ikan yang baru di Pantai Karnaval. Pasar ikan itu ditujukan untuk memenuhi kebutuhan lima restoran makanan laut di Taman Impian Jaya Ancol dan masyarakat umum.

Direktur PT Pembangunan Jaya Ancol Budi Karya Sumadi, Sabtu (10/5) di Jakarta Pusat, mengatakan, saat ini bakal untuk aktivitas pasar ikan sudah ada. Beberapa nelayan sudah sering membawa hasil tangkapan mereka ke lokasi itu untuk dijual. Para pembeli ikan juga sering datang ke lokasi itu untuk membeli ikan.

”Jika sudah selesai dibangun, pasar ikan itu akan menampung semua ikan segar hasil tangkapan nelayan dari berbagai daerah. Pembeli pastinya sudah ada, yaitu para pengelola restoran makanan laut. Masyarakat juga boleh bertransaksi di pasar itu,” katanya. Continue reading “Ancol Bangun Pasar Ikan”